Minggu, 19 Mei 2024

INFORMASI :

Lorem ipsum dolor sit amet, consectetur adipiscing elit. Quisque semper tellus id quam sollicitudin, non congue enim bibendum.

SEDEKAH BUMI/MERTI DESA

SEDEKAH BUMI/MERTI DESA

ADAT ISTIADAT DESA SINGOYUDAN

1.      SEDEKAH BUMI/MERTI DESA DESA SINGOYUDAN

Sedekah Bumi/merti Desa adalah kegiatan rutin yang dilaksanakan setiap satu tahun sekali di bulan Muharram/Syura, sebagai ucapan syukur atas rizki yang diberikan Alloh SWT kepada warga masyarakat desa Singoyudan.

 

Waktu pelaksanaannya di tentukan dalam musyawarah yang di hadiri oleh pemerintah desa serta Sebagian tokoh masyarakat Desa Singoyudan. Di dalam musyawarah tersebut untuk menentukan hari dan waktu pelaksanaan Sedekah Bumi/Merti Desa serta anggaran /biaya untuk pengadaan 2 (dua) ekor Kerbau Jantan.

 Adapun rangkaian acaranya dimulai dengan pemotongan 2 (dua ) ekor kerbau jantan dari hasil swadaya masyarakan di 2 (dua) padukuhan yaitu Padukuhan Gasaran dan Padukuhan Kademangan, juga di bantu oleh masyarakat Desa lain yang memiliki tanah/lahan di Desa Singoyudan.

Kemudian dilakukan pemotongan Hewan kerbau tersebut secara bersamaan di Halaman Masjid Baitul-Izzah  Desa Singoyudan, yang di lakukan oleh Sesepuh Desa (Kaum) dari Padukuhan Gasaran dan Padukuhan kademangan, serta dibantu secara gotong royong oleh masyarakat desa.

Setelah pemotongan kerbau selesai, warga masyarakat secara bersama-sama memotongi daging kerbau tersebut yang  kemudian Sebagian daging di bagikan ke seluruh warga masyarakat desa singoyudan dan warga masyarakat desa lain yang memiliki tanah yang berada di Desa Singoyudan,  lalu Sebagian  daging  di masak menjadi olahan siap saji yaitu ‘’Becek” yang kemudian akan di bagi dan di  nikmati Bersama-sama oleh seluruh masyarakat Desa Singoyudan yang menghadiri acara Sedekah Bumi/Merti Desa Desa Singoyudan.

 

Setelah pembagian ‘”Becek”” selesai, kemudian dilanjutkan Doá Bersama. Seluruh masyarakat yang hadir di Halaman Masjid Baitul-izzah Desa Singoyudan duduk dan melakukan do’á Bersama yang di pimpin oleh Sesepuh atau Tokoh Agama Desa Singoyudan. Setelah acara Doá Bersama selesai masyarakat secara Bersama-sama meninggalkan  halaman masjid dan pulang kerumah masing-masing.

 


Download Dokumen Terlampir :

Bagikan :

Tambahkan Komentar Ke Twitter

Statistik Pengunjung

Polling 1

Polling 2